RESEP TAHU BAKSO MERCON

Tahu adalah makanan yang  banyak mengandung protein, karena bahan dasarnya adalah kacang kedelai. Oleh karena itu, tahu banyak diminati oleh warga Indonesia karena harganya yang murah dan juga kaya akan protein. Tidak hanya warga Indonesia yang menyukai tahu, tetapi juga warga Malaysia dan Singapura juga menyukai Tahu terutama tahu goreng.

Ada banyak jenis tahu yang ada di Indonesia, diantaranya tahu putih, tahu goreng, tahu isi, tahu kuning. Dan dari beberapa jenis tahu itu sekarang ada banyak olahan dari tahu. Tahu Sumedang dari kota Sumedang, tahu gejrot dari Cirebon, tahu bakso dari semarang, tahu bulat yang merupakan versi baru dari tasikmalaya. Dan sekarang ada varian dari tahu yang paling baru yaitu Tahu Mercon.



Bahan:

• 25 biji tahu goreng



Bahan bakso:

• 250 g daging ayam giling

• ‎2 buah wortel serut/cincang kasar

• ‎3 batang daun bw iris tipis

• ‎3 siung bw merah goreng halus

• ‎3 siung bw putih goreng halus

• ‎1 butir telur

• ‎1/2 sdt lada bubuk

• ‎1 sdt garam (sesuaikan selera)

• ‎80 g tepung tapioka

• ‎secukupnya kaldu bubuk



Bahan sambal/mercon uleg kasar:

• 30 buah cabe rawit

• ‎2 buah cabe merah besar

• ‎2 siung bw putih

• ‎3 siung bw merah

• ‎gula garam

• ‎Cara: Tumis cabe dan bw merah putih sampai harum. Tambah gula garam, koreksi rasa. Sisihkan



Cara:

• Campur adonan bakso jadi 1

• Belah tahu, beri sambal secukupnya

• ‎Tambahkan adonan bakso secukupnya (liat difoto) lakukan sampai habis

• ‎Kukus selama 25-30 menit

• Penyajian: bisa langsung dimakan atau digoreng sebentar, sesuai selera ya 😊 * ‎Jika masih sisa simpan dikulkas dalam wadah kedap udara

Baca juga Makan Seblak Mie Pedas paling enak di waktu musim hujan di temani segelas teh nasgitel (panas legi tur kentel). Resep bakso nikmat dan sehat kini sudah ditangan anda. Silakan segera mencobanya di dapur dan sajikan untuk keluarga anda. Selamat mencoba dan semoga berhasil. Jangan lupa untuk like fanspage kami .


Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "RESEP TAHU BAKSO MERCON"

Post a Comment