Resep lempah kuning nanas ikan teri eNAK

Resep lempah kuning nanas ikan teri eNAK

Lempah kuning adalah masakan khas dari bangka belitung, mulai dari rasa asam pedes ada rasa manisnya jg khas, namun disetiap daerah berbeda-beda, dan bumbu-bumbu yang digunakan pun berbeda-beda, tapi rasanya hampir sama.  kali ini saya akan masak lempah kuning nanas rampai ikan teri.

Bagi ibu2 masakan seperti ini sudah biasa mereka masak dan bumbu2 ya juga pasti sudah tahu, tapi buat remaja terutama anak koskosan yang hidupnya jauh dari ibu pasti kesulitan dalam memasak dan kebanyakan dari mereka  belum tahu cara memask dan ujung2 nya beli nasi di warung benarkan! dan membuat mereka menjadi malas memasak. tapi tenang saja masakan ini mudah kok dak ribet dan gak sudah bumbu2 nya mudah dicari dan proses memasknya juga mudah, kalau gak percaya mari kita lihat kebawah,,,

Oke mari kita mulai memasak bumbu-bumbunya ada dibawah ini.







Bahan-bahan :

  1. 1 buah nanas
  2. Ikan teri secukupnya
  3. Air secukupnya
  4. 10 butir cabe rawit / sesuai selera
  5. 5 butir bawang merah
  6. 2 cm Kunyit
  7. Laos / lengkuas
  8. Lada secukupnya
  9. Udang kering secukupnya
  10. Garam, gula, penyedap rasa

Langkah :

1.      Kupas bersih dan buang mata-mata buah nanas, lalu cuci bersih dan potong-potong tipis-tipis
2.      Haluskan cabe, kunyit, bawang merah,lada, laos, dan udang kering. (ditumbuk lebih enak)
3.      Rebus air, masukkan bumbu halus sampai air mendidih, baru masukkan ikan teri, garam, gula dan penyedap rasa.
4.      Terakhir masukkan nanas tunggu sampai mendidih kembali, tes tasa. Jika sudah pas dan sudah masak lempah kuning nanas ikan teri siap dihidangkan (rasanya asam, pedas, ada sedikit rasa manis).
Selamat menikmati

Baca juga resep Bakso paling enak . Silakan segera mencobanya di dapur dan sajikan untuk keluarga anda. Selamat mencoba dan semoga berhasil. Jangan lupa untuk berbagi cerita di box komentar di bawah.


Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Resep lempah kuning nanas ikan teri eNAK"

Post a Comment